5/12/10

Bis Kota

Saya sering ingat slide-slide yang saya pandangi di banyak training dan seminar, yang mendadak terlintas di benak saya adalah sebuah slide yang diterangkan oleh narasumbernya tentang sebuah bis kota. Kerjasama dan bekerja bersama-sama itu berbeda, sang narasumber saat itu mengumpamakannya dengan sebuah bis kota.

Kalau orang yang bersama-sama di bis kota, itu termasuk bekerja sama atau bekerja bersama-sama? Begitu kira-kira pertanyaan yang dilontarkan kepada audience. Mana ya jawabannya? Coba dibayangkan bagaimana sebuah bis kota, di dalamnya ada banyak orang, orang-orangnya saling bersinggungan satu sama lain, suara terdengar antara seorang dan orang lainnya, semua menuju ke arah yang sama.

Namun, sekalipun begitu, mereka tidak turun di tempat yang sama. Yang duduk di belakang, tidak mendengar obrolan orang yang didepan. Yang duduk di sisi kiri, tidak perlu tahu keadaan yang disisi kanan. Urusan masing-masing.

No comments:

Post a Comment