12/26/09

Tahun Baru, Semangat Baru

"Its not about them, but its about me!"

Satu semangat baru yang spektakuler, bahwa kita adalah manusia-manusia masa depan yang dilahirkan di zaman yang terlampau dini. Oleh itulah, langkah-langkah kita menjadi tersendat (seolah) tak terarah.

Oleh itulah, bahasa-bahasa kita menjadi sulit sekali untuk dimengerti oleh orang-orang kebanyakan. Oleh pikiran kita yang berpuluh-puluh tahun lebih di depan ketimbang orang kebanyakan, orang-orang zaman sekarang.

Pilihan di tangan kita, bukan di tangan mereka. Tetap menjadi manusia-manusia masa depan dengan segenap keistimewaannya, atau memilih berkompromi dengan keadaan, menjadi manusia masa kini seperti anak elang yang tersesat di dalam sekawanan anak ayam demi kenyamanan saat ini?

Satu catatan penting : Jangan pernah berpikir keajaiban itu datang seperti doorpise yang diundi. Hasil yang berbeda tidak datang tiba-tiba, hasil yang berbeda adalah buah dari langkah kita yang berbeda.

Mulailah melangkah berbeda, tidak lagi loyo, tidak lagi setengah yakin, tidak lagi gaduh oleh komentar orang, tidak lagi peragu, tidak lagi membuang waktu, tidak lagi memanjakan diri, tidak lagi merasa kesuksesan itu begitu besar sedangkan diri kita saat ini begitu kecil.

No comments:

Post a Comment